Kenapa Harus Mengaktifkan Noindex Tag di WordPress?

Fitur noindex perlu diaktifkan agar mesin pencari tidak mengindex halaman duplikat. Seperti yang kita tahu halaman duplikat ini ada karena mesin pencari membuat penggandaan halaman dan menyimpannya di arsip.

Sederhananya, agar mesin pencari tidak mengindex halaman tersebut dan mengganggu SEO website Anda, maka perlu diaktifkan fitur noindex ini.

Lalu dimana kita bisa mengaktifkan fitur noindex?

Di plugin SEO yang Anda miliki seperti Yoast SEO maupun AIO SEO ada pengaturan tentang index dan noindex ini sehingga tinggal masuk di pengaturannya saja.

 

Bagaimana Cara Mengaktifkan Fitur Noindex Tag di Plugin SEO?

Untuk mengaktifkan fitur noindex ini bisa dilakukan di plugin SEO yang Anda miliki. Langkah lebih lengkapnya bisa dipahami sebagai berikut

1. Mengaktifkan Fitur Noindex Tag di AIOSEO

Berikut adalah cara mengaktifkan fitur noindex jika Anda menggunakan plugin AIOSEO. Pastikan sudah login ke dashboard WordPress Anda ya!

a. Masuk ke plugin AIOSEO

masuk ke plugin aioseo

b. Masuk ke menu search appearance

Pilih menu search appearance >> taxonomy untuk mulai mengatur pengindexan halaman

masuk ke menu search appearance

c. Masuk ke menu tags

Selanjutnya scroll down sampai di menu tags >> show in search result >> pilih no.

Dengan memilih opsi no maka akan mesin pencari tidak akan mengindex halaman tags.

masuk ke menu tags

Nah jadi begitu cara mengaktifkan fitur noindex pada plugin SEO AIOSEO. Selanjutnya kita bahas cara mengaktifkan fitur noindex di plugin Yoast SEO.

Baca juga: Cara Menyisipkan Dokumen di Postingan Wordpress

 

2. Cara Mengaktifkan Noindex Tag di Plugin Yoast SEO

Berikut adalah cara mengaktifkan noindex jika Anda menggunakan plugin Yoast SEO. Pastikan Anda sudah login WordPress ya!

a. Masuk ke plugin Yoast SEO

Masuk ke dashboard WordPress >> langsung menuju plugin Yoast SEO >> settings

masuk ke plugin yoast seo

b. Langsung ke menu categories and tags

Jika sudah ke menu categories and tags maka bisa langsung klik submenu tags

langsung ke menu categories and tags

Setelah itu bisa menonaktifkan indexing dengan switch tombol dari enable ke disable.

menonaktifkan indexing untuk tags

Dengan menonaktifkan indexing maka otomatis mesin pencari tidak akan mengindex halaman tags

tags indexing sudah berhasil dinonaktifkan

Jadi seperti itu cara mengaktifkan noindex pada Yoast SEO. Perlu diperhatikan bahwa Yoast SEO terbaru berbeda dengan Yoast SEO lama, sehingga jika Anda menggunakan versi lama mungkin sedikit ada perubahan.

Rekomendasi bacaan: 7 Cara Membuat Agar Hosting Tidak Cepat Penuh

 

Kesimpulan

Mengaktifkan noindex tag perlu dilakukan agar halaman tag tidak ikut terindex mesin pencari. Sebab jika terindex malah akan membuat SEO website menurun karena halaman duplikat akan bersaing dengan halaman asli.

Jadi jika Anda sudah paham betul tentang penggunaan tags dan kategori bisa menonaktifkan fitur noindex ini ya!

Sekian ulasan kali ini mengenai cara mengaktifkan fitur noindex, semoga bermanfaat. Jika membutuhkan hosting terbaik untuk website Anda bisa banget menggunakan hosting murah dari Jagoweb. Dengan harga mulai dari 75ribuan sudah dapat hosting CWP premium.

Juga jika ingin membuat website tapi ingin buatnya lebih mudah dan cepat bisa menggunakan jasa pembuatan website murah dari Jagoweb mulai dari 400ribuan. Cek produk dan layanan Jagoweb langsung di web official Jagoweb.