Upgrade Hosting

Upgrade paket hosting adalah meningkatkan layanan hosting kamu dari versi awal ke versi yang lebih besar atau lebih baru.

Upgrade sama dengan mengganti baru barang yang kita miliki. Dalam lingkup paket hosting, maka upgrade hosting ini sama dengan mengganti paket hosting kita saat ini menjadi hosting yang lebih baru – lebih besar – sesuai dengan spesifikasi yang kita butuhkan.

Upgrading paket hosting ini penting dilakukan, sebab seperti ruangan yang digunakan dalam menyimpan barang, maka kebutuhan ruang pasti akan terus bertambah. Dengan upgrading atau memperluas ruangan inilah cara agar semua barang bisa masuk dan aman.

Coba cek kebutuhan hosting website kamu, apakah sudah aman atau sudah waktunya untuk ditingkatkan?

Baca : Tutorial Order Domain di Jagoweb

 

Perbedaan Upgrade Dengan Downgrade

Di dunia hosting, juga sering kita jumpai istilah downgrade. Apakah downgrade sama dengan upgrade? Keduanya merupakan dua hal yang cukup berbeda satu sama lain. Bahkan bisa dibilang kebalikan.

Jika upgrade adalah menambah, meningkatkan atau memperbarui spesifikasi paket hosting yang kita miliki maka downgrade ini adalah menurunkan spesifikasi paket yang kita miliki, menjadi lebih kecil atau kurang dari yang kita gunakan sekarang.

Nah jadi jika menggunakan layanan hosting, kamu bisa melakukan upgrading paket hosting sesuai dengan kebutuhan website kamu.

Namun untuk downgrade ini, kamu bisa cek pada provider hosting yang kamu gunakan, apakah bisa melakukan downgrade. Sebab beberapa provider hosting tidak bisa melakukan downgrade paket hosting.

Baca : Tutorial Order Hosting Tanpa Domain di Jagoweb

 

Bagaimana Cara Upgrade Paket Hosting Di Jagoweb?

Berikut adalah Langkah untuk melakukan upgrade paket hosting di Jagoweb. Berikut tutorial lengkapnya.

1. Login Jagoweb

login client area jagoweb

Silahkan terlebih dahulu melakukan login di client area Jagoweb. Login bisa lebih mudah dengan memasukkan alamat email dan password yang sudah kamu miliki.

2. Pilih Layanan

Silahkan pilih menu layanan dan pilih layanan saya untuk melanjutkan proses upgrading paket di Jagoweb.

pilih layanan di jagoweb

3. Pilih Layanan Hosting

Pilih layanan hosting kamu yang masih aktif.

pilih layanan hosting di jagoweb

4. Upgrade Layanan

Masuk informasi Layanan >> pilih Upgrade Layanan >> Pilih Paket Layanan, isi code captcha kemudian klik Ajukan Upgrade Layanan.

update layanan hosting di jagoweb

5. Tunggu Invoice

Selanjutnya akan keluar invoice tagihan dan informasi mengenai pembayarannya

6. Pembayaran

Lakukan pembayaran sesuai dengan besaran harga yang tertera pada invoice dari Jagoweb. Kamu bisa mengirimkan ke rekening yang sudah tersedia.

Bagaimana? Cukup mudah banget kan cara melakukan upgrading paket hosting di Jagoweb. Tinggal masuk ke klien area dan lakukan upgrade paket sesuai dengan kebutuhan kamu.

Jika masih ada kesulitan dalam melakukan upgrade paket hosting, maka kamu bisa langsung untuk menghubungi tim Customer Support dari Jagoweb. dengan senang hati kami akan membantu kamu untuk melakukan upgrade paket hosting ini.

 

Apa yang Di Dapatkan Dari Upgrade Paket Hosting?

Dengan melakukan upgrade paket hosting website, kamu bisa mendapatkan spesifikasi layanan yang lebih baik dari sebelumnya. Diantaranya :

  1. Kapasitas hosting
  2. Keamanan
  3. Service

Jadi ketika kamu sudah merasakan layanan hosting yang kamu gunakan sekarang ini sudah tidak mencukupi lagi untuk digunakan, maka akan lebih baik jika meng-upgrade layanan hostingmu sekarang juga.

 

3 Tanda Kamu Perlu Upgrade Hosting

Ada beberapa tanda yang perlu kamu perhatikan ketika kamu memutuskan untuk melakukan upgrade hosting, hal ini bisa kamu rasakan dalam pengelolaan website kamu. Beberapa tanda diantaranya adalah

1. Resources Website Tidak Lagi Mencukupi

Tanda pertama yang cukup terlihat untuk menentukan melakukan upgrade paket hosting adalah dengan melihat resource hosting yang hampir penuh dan tidak bisa menampung beban isi website kamu.  

Ketika konten website terus di isi otomatis ruang penyimpanan juga akan penuh. Jika hal ini tidak segera diganti maka akan membuat performa website juga terganggu.

2. Performa Website Menurun

Akibat jika tidak segera melakukan upgrade website adalah merasakan performa websitenya menurun atau melambat. Loading speed jadi lebih lama sehingga akan menyebabkan masalah user experience pengunjung. Kemungkinan lainya adalah bounce rate website  juga akan terus meningkat.

3. Traffic Website Terus Meningkat

Ketika website yang kamu Kelola sudah sangat berkembang, dengan traffic website yang cenderung terus naik, maka ini juga menjadi pertanda awal kamu perlu mempertimbangkan untuk melakukan upgrade paket hosting.

Traffic yang tinggi harus disesuaikan dengan kemampuan hostingnya. Jika traffic tinggi dan hosting tidak mencukupi maka akan membuat website berjalan lambat bahkan overload dan tidak bisa diakses.

Hal ini perlu diperhatikan untuk website bisnis seperti website toko online dan juga website company profil

Itulah 3 tanda kamu perlu melakukan upgrade paket hosting website. Bagaimana dengan website kamu? Apakah sudah ada tanda dari ketiga di atas?

 

 

Tips Melakukan Upgrade Paket Hosting

Sebelum melakukan upgrade paket hosting, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan baik dalam memilih hostingnya sampai dengan teknisnya.

1. Sesuaikan Hosting dengan Kapastitas Website

Hal yang penting untuk dipahami sebelum meningkatkan layanan hosting adalah dengan melihat kebutuhan website kamu terlebih dahulu. Resources apa yang perlu ditingkatkan, apakah memerlukan disk unlimited, apakah memerlukan addon domain lebih dari satu, dan kebutuhan resources lainya.

Dengan mengetahui kebutuhan website kamu dengan baik maka kamu bisa menentukan jenis paket hosting yang cukup sesuai dengan website kamu.

2. Lihat Traffic Kunjungan Website

Traffic website atau kunjungan website, juga sangat perlu diperhatikan dalam menentukan layanan hosting yang akan kamu gunakan. Cek traffic website kamu sebab ini juga menjadi satu pertimbangan utama dalam memilih paket hosting nantinya.

3. Teknis

Jangan melupakan kebutuhan teknis website kamu. Banyak program teknis yang hanya bisa didukung  dalam hosting spesifikasi tertentu. Misalnya akses SSH, akses PHP sampai dengan GIT dan lain sebagainya. Pilih layanan atau paket hosting yang sesuai dengan kebutuhan teknis kamu nantinya.

4. Budget

Sesuaikan kebutuhan paket hosting kamu dengan budget yang kamu miliki. Layanan hosting yang memiliki spesifikasi tinggi atau besar pastinya memiliki harga yang lebih mahal daripada hosting dengan spesifikasi kecil jadi paling tidak harga sesuai dengan spesifikasi yang diberikan. Jangan terpaku pada harga hosting murah, namun lihat dulu kualitasnya.

5. Layanan Hosting

Mau upgrade hosting juga pastikan layanan hosting yang kamu gunakan memiliki kualitas terbaik versi kamu. Sehingga ketika memperpanjang berlangganan, kualitas hostingnya kurang memadai. Sama dengan kamu menjebak diri kamu sendiri.

Baca Artikel Tentang : Maintenance Website : Kapan Perlu Dilakukan dan Apa Manfaatnya?

 

Kesimpulan

Untuk menggunakan layanan hosting, upgrade paket hosting sesuai dengan kebutuhan kamu. Upgrade ini digunakan untuk menyesuaikan kebutuhan website yang terus berkembang sehingga website akan terus bisa berjalan dengan lancar.

Nah untuk kamu yang ingin melakukan upgrade paket hosting di Jagoweb bisa banget mengikuti Langkah di atas. Cukup mudah diikuti.

Cek website kamu dan pastikan kebutuhan website terpenuhi dengan baik. Segera upgrade paket di web hosting murah Jagoweb kamu sekarang.