Apa itu mailchimp? Mari kita bahas bersama lengkap dengan tutorial menggunakan Mailchimp untuk email marketing brand di ulasan hari ini.

Baca Artikel : Cari Cek Hosting Unlimited? Cek Hosting Gratis Domain Jagoweb

 

Mailchimp

Mailchimp adalah platform email otomatis yang dibuat untuk membantu menjalankan email marketing. Mailchimp berfokus pada pengelolaan mailiing list dan membuat campaign email marketing.

Mailchimp ini bisa digunakan dalam versi gratis maupun berbayar. Versi gratis terdapat batasan 10.000 email/bulan, untuk harian batasnya mengirim 2000 email/hari. Lalu untuk contact yg dapat ditampung pada versi gratis yaitu 2000 contact.

Berkat Mailchimp ini memungkinkan Anda bisa mengirimkan email masal dalam satu waktu yang sama.

Selain itu untuk mendukung kegiatan email marketing kamu, ada banyak fitur yang diberikan Mailchimp berupa

  1. Integrasi dengan website (termasuk Wordpress)
  2. Analisis email (informasi email yang terkirim, informasi email yang sudah dibaca, jumlah klik)
  3. Pengelompokan email (Anda bisa mengelompokkan subscriber email berdasarkan kategori tertentu)
  4. Membuat template email
  5. Scheduling dan kirim otomatis email
  6. Template campaign (buat campaign dengan email, landing page, form, dsb)

Semua fitur tersebut bisa Anda nikmati dalam Mailchimp baik versi gratis maupun berbayar. Hanya saja tentunya jika menggunakan versi gratis, akan ada pembatasan fitur. Misalnya jumlah template yang bisa digunakan atau jumlah pengiriman email dan lain sebagainya.

Biaya berlangganan Mailchimp ini mulai dari 11 /bulan sampai dengan 299/bulan. Untuk perusahaan besar yang memiliki banyak kebutuhan email brand pastinya worth memiliki tools email seperti Mailchimp ini.

Menggunakan Mailchimp untuk Email Marketing

Gambar 1 Menggunakan Mailchimp untuk Email Marketing

 

Cara Menggunakan Mailchimp Gratis

Berikut adalah cara menggunakan Mailchimp untuk email marketing dalam versi gratis. Diantaranya adalah

Daftar Akun Mailchimp

1. Daftar Akun Mailchimps

Anda dapat mendaftar akun melalui link berikut https://login.mailchimp.com/signup/. Masukan Email, Username, dan Password. Lalu klik Sign Up.

Cara Menggunakan Mailchimp Gratis

Aktivasi Akun dan Setup Mailchimp

Setelah daftar, selanjutnya akan ada email tentang aktivasi akun dari mailchimp. Klik Tombol Activate Account >> Klik i’m not a robot.

1. Pilih Plan Sesuai Kebutuhan

Untuk tutorial ini akan menggunakan Free Plan atau versi gratis.

2. Lengkapi Data Diri

Selanjutnya anda bisa melengkapi data seperti nama lengkap, nama bisnis/perusahaan, URL website Anda, dan nomor telepon

3. Masukan Alamat Lengkap

4.Masukan Email Clinet

Selanjutnya beri tahu apakah Anda sudah punya kontak email client, jika belum pilih No

6. Pilih yang akan Ditawarkan

Lalu pilih apa yang Anda akan ditawarkan pada bisnis Anda.

Selanjutnya jika ada Login verification, klik send email code. Lalu cek email Anda akan ada email yang berisi kode Angka. Lalu kode Angka tersebut bisa Anda copy dan paste pada Login verification.

Import Contact Mailchimp

Setelah membuat akun Mailchimp, selanjutnya Adalah import contact yang akan menjadi audience dalam broadcast email.

1. Klik Menu Audience

Langkah pertama klik Menu Audience > pilih All Contacts. Pada Add Contacts Klik Import Contacts

2. Pilih Upload File

Pilih upload file jika data contact email Anda ada pada CSV, atau Anda bisa pilih metode Copy & Paste untuk memasukan 

3. Upload File CSV

Jika Anda ingin upload menggunakan file csv, pastikan pada spreadsheet Anda bisa lakukan format seperti berikut:

Membuat Campaign

Campaign ini adalah campaign email broadcast yang telah kita buat. Untuk membuatnya bisa klik Menu Campaign

menu campaign

1. Klik Create Campaign

Selanjutnya klik Create Campaign, untuk membuat campaign baru.

2. Klik pada Bagian Design Email

3. Design Email 

Berikut untuk design email yang akan dibuat : 

Penjelasan:

  • To: Digunakan untuk menentukan penerima yang Anda kirimkan, defaultnya akan mengirim ke semua contact yang ada. Atau anda juga bisa mengirimkan ke specific tag contact.
  • From: Digunakan untuk menampilkan siapa pengirim, anda bisa mengedit pengirim dari email ini, defaultnya akan menggunakan alamat email mailchimp.
  • Subject: digunakan untuk subyek email yang akan Anda buat.
  • Content : isi/body emailnya.

Pada content, Anda bisa memilih desain template yang bisa Anda pakai.

Jika ingin kirim test email ke email Anda sendiri bisa klik Send test email, jika dirasa belum sesuai emailnya, bisa Anda lakukan edit lagi.

Jika email sudah “okay” langsung klik send saja, maka email akan terkirim ke semua contact Anda.

cara marketing email

Berikut adalah cara marketing email menggunakan mailchimp, dengan begini harapannya akan banyak jangkauan untuk mempromosikan produk milik Anda.

 

Baca Artikel : Email Masuk Spam Buat Marketingmu Gagal

 

Kesimpulan

Menggunakan Mailchimp untuk kegiatan marketing sangat direkomendasikan untuk membantu jalannya marketing email Anda. Sebab di dalam mailchimp sudah berisi lengkap fitur yang mendukung dari pembuatan email, pengiriman otomatis sampai dengan analisa campaign.

Dari sini tentunya Anda bisa lebih berkembang dalam penggunaan email marketing untuk kemajuan brand Anda.

Nah itulah beberapa penjelasan tentang Mailchimp dan penggunaannya untuk email marketing.

Selain menggunakan Mailchimp Anda juga bisa lho menggunakan layanan email hosting yang khusus digunakan untuk menampung semua data email Anda. Salah satu layanan web hosting murah adalah Jagoweb. Anda bisa cek banyak paket hosting murah, domain murah lengkap sampai dengan VPS murah. Ada banyak promo yang sayang buat dilewatkan.

Sekian ulasan tutorial menggunakan Mailchimp untuk email marketing hari ini, semoga bermanfaat!