Rekomendasi Situs Cek Rangking Website di Google. Website SEO adalah website yang ditujukan untuk mendapatkan website di peringkat tertinggi hasil penelusuran. Banyak orang bersaing agar websitenya bisa masuk dalam peringkat di halaman pertama Google, tentunya ada banyak manfaat yang akan diperoleh jika websitenya bisa tembus dalam rangking tinggi ini.
Hanya saja untuk memeroleh posisi ini cukup berat, Anda harus bersaing dengan ribuan website aktif dan tentunya pengoptimasian website adalah hal wajib.
Pengecekan rangking website di Google harus dilakukan untuk mengetahui posisi website Anda saat ini, juga untuk membandingkan apakah website sudah mengalami peningkatan ataukah masih dengan posisi yang sama. Pengecekan ini digunakan untuk menentukan langkah selanjutnya, jika website masih stuck di posisi yang sama maka ada strategi yang masih harus dibenahi.
Untungnya sekarang sudah ada tools yang membantu Anda melakukan pengecekan rangking website dengan mudah dan gratis. Kali ini jagoweb akan mengulasnya di artikel berikut.
Pengecekan peringkat website adalah langkah pertama yang dapat Anda lakukan sebelum masuk ke pengoptimasian selanjutnya. Cek peringkat website ini sangat diperlukan untuk evaluasi dan melihat apakah strategi yang Anda lakukan untuk website saat ini sudah bagus atau malah tidak memberikan efek apapun.
Pengecekan berkala juga untuk melihat bagaimana progress website selama beberapa waktu yang ditentukan. Jadi jika Anda ingin meningkatkan peringkat website Anda, pengecekan peringkat ini juga tidak bisa lepas.
Ada beberapa tools yang bisa Anda gunakan untuk melakukan pengecekan peringkat website, diantaranya adalah
Image 1 Tools Cek Rangking Website Di Google.
SERP Robot adalah salah satu tools yang sudah umum digunakan untuk Pengecekan rangking website di Google. Merupakan tools pengecekan rangking website di Google yang bisa digunakan secara gratis ataupun free sehingga siapapun bisa menggunakan tools ini dengan mudah. Tools ini sangat membantu untuk pengecekan rangking website untuk orang yang masih awam dengan pengelolaan website karena cara yang mudah digunakan dan cara pembacaan hasil yang juga jelas.
Cara penggunaan SERP Robot ini adalah Anda hanya perlu memasukkan nama domain website Anda, pilih negara/country dan kemudian tinggal menginput keyword website yang Anda gunakan. Ada 10 kolom untuk pengisian keyword, silahkan isi dengan keyword Anda.
Pengecekan memerlukan waktu beberapa saat untuk kemudian akan keluar hasil rangking website Anda dari keyword tersebut. Penggunaan yang mudah dan hasil yang dapat dibaca dengan mudah membuat SERP Robot banyak dipilih untuk pengecekan rangking website untuk Google di dunia. (Baca Artikel :Peringkat Website Turun ? Ketahui Penyebab Eksternalnya!)
Pengecekan rangking website selanjutnya adalah Alexa. Tools ini juga menjadi salah satu yang banyak digunakan. Berbeda dengan SERP Robot yang harus memasukkan keyword satu persatu, menggunakan Alexa ini Anda bisa langsung memasukkan nama domain website Anda untuk kemudian Alexa akan menganalis rangking website Anda sesuai dengan keyword yang digunakan, jadi Anda tidak perlu memasukkan secara manual karena sudah otomatis terinput oleh Alexa.
Peringkat yang ditampilkan oleh Alexa adalah peringkat dari skala Global dan juga dari negara target website itu sendiri, contohnya seperti Indonesia. Cek rangking website mengunakan Alexa, juga ada versi berbayar yang bisa Anda gunakan untuk mendapatkan layanan yang lebih lengkap dalam menganalisis peringkat website.
Image 2 Alexa Cek Rangking Website di Google
Pengecekan peringkat website selanjutnya adalah SERP Checker, dimana ini adalah tools untuk melihat peringkat website yang bisa digunakan secara gratis.
Image 3 Cek Rangking Website di Google
Yang menarik dari SERP Checker ini adalah Anda bisa melihat hasil analisis website yang banyak dibuka dari dektop maupun dari mobile. Cek rangking website dari situs ini, dilakukan dengan memasukkan satu keyword dari website Anda untuk kemudian akan keluar hasilnya dan perbandingan dari kompetitor yang lain juga akan muncul.
Sebelum menggunakan situs ini untuk melakukan pengecekan rangking website, Anda harus melakukan registrasi atau pendaftaran dahulu. Dari pendafataran ini, Anda bisa mengakses SERP Checker walaupun untuk jumlah yang terbatas. Untuk akses free, batasan untuk menggunakan aplikasi ini hanya 5x sehari, untuk kemudian Anda bisa menggunakan akses berbayar agar bisa menggunakan tanpa batas.
Image 4 Cek Rangking Website di Google
Situs pengecekan rangking website yang bisa digunakan dengan mudah adalah SEMRush, menariknya SEMRush ini bukan hanya bisa digunakan untuk melihat peringkat website namun juga sebagai tools untuk melihat apakah SEO di dalam website kita sudah bagus atau masih banyak kekurangan. Mengunakan SEM rush ini Anda harus terlebih dulu mendaftar, agar bisa menggunakan dengan mudah.
Pengunaan tools pengecekan rangking website adalah alat yang membantu menganalisa rangking website Anda di mesin pencari Google. Fitur dari tools di atas bisa membantu Anda dalam melihat bagaimana keyword yang Anda gunakan ataupun untuk mengetahui bagaimana penerapan SEO yang Anda lakukan di website.
Pengecekan rangking website di Google secara berkala penting dilakukan untuk selalu update dengan perubahan peringkat website, jika peringkat tiba-tiba turun, bisa langsung melakukan evaluasi dan perbaikan, begitu juga ketika peringkat website dalam posisi yang bagus maka bisa mempertahankan penerapan SEO yang dilakukan. Baca ; Tutorial Order Hosting Tanpa Domain di Jago Web