CMS untuk Membuat Website Tanpa Coding

Satu cara yang membantu Anda untuk membuat website tanpa coding adalah dengan membuat website menggunakan CMS (Content Management System). Dimana ini adalah sebuah perangkat lunak atau software yang bisa digunakan untuk membuat halaman website dan memanjemen konten dengan mudah seperti pembuatan website, pengeditan, dan pengaturan lainya.

Di dalamnya juga disediakan banyak tema maupun plugin dan pengaturan lebih lanjut untuk website Anda sehingga untuk memiliki tampilan yang menarik dan profesional sangat bisa didapatkan tanpa harus memahami coding maupun Bahasa pemrograman dan hal teknis lainya.

Nah beberapa CMS yang bisa digunakan untuk membuat website tanpa coding ini adalah

1. Wordpress

Salah satu CMS terbesar dan paling banyak digunakan oleh pengguna di dunia adalah Wordpress.

cms paling populer

Figure 1 CMS yang paling popular | Sumber : https://w3techs.com/

Wordpress  menempati peringkat pertama untuk CMS yang paling popular di dunia, dengan penggunaan 43% dan memiliki market share paling besar dengan angka 64.7%.

Hal ini dipengaruhi oleh kemudahan dan keleluasaan yang diberikan Wordpress untuk para penggunanya. Dari sisi kemudahan, jelas Wordpress sangat user friendly. Dari sisi kelengkapan fitur, Wordpress juga memberikan kelengkapan yang terbaik.

Hal ini hadir dengan banyak plugin gratis dan juga tema gratis yang bisa digunakan. Ada juga tema premium atau tema berbayar yang banyak dipilih untuk pengembangan website nantinya.

Untuk pengguna awam atau pemula, Wordpress memang sangat membantu.

Nah untuk membangun website menggunakan Wordpress, bisa mengikuti ulasan dari Jagoweb di ulasan membuat website dengan cms wordpress. 

2. Shopify

cms shopify

Figure 2 CMS Shopify

Shopify adalah salah satu CMS yang secara khusus bisa digunakan untuk membangun website toko online. Merupakan CMS baru yang Namanya terus melambung. Bahkan menjadi urutan CMS terpopuler setelah Wordpress menurut W3Tech.

Hal ini karena banyaknya orang yang menginginkan pengelolaan dan pembuatan website toko online dengan cara yang mudah dan cepat. Sedangkan Shopify bisa memenuhi kebutuhan ini untuk penggunanya.

Memang layanan pembuatan website online ini hadir dalam mode berbayar, namun Anda bisa mencobanya free trial 14 hari untuk mengetahui bagaimana Shopify bekerja sekaligus fitur-fitur yang ada.

cms sopify

Figure 3 CMS Sopify

Bahkan dengan CMS ini Anda bisa mengatur dan mengelola website toko online dengan cara yang sederhana tanpa perlu memahami coding dan hal teknis lainya. Hanya dengan mengikuti fitur yang ada, toko online bisa terbentuk dengan baik.

3. Wix

Rekomendasi CMS lainya adalah WIX yang memudahkan Anda untuk membuat website tanpa coding dengan mudah dan cepat.

WIX juga merupakan CMS yang sangat pesat perkembangannya karena memberikan pengguna dengan kemudahan dan penggunaan yang simpel. Hal ini menjadikan WIX untuk banyak digunakan terutama untuk pemula dan kalangan yang awam dengan website.

WIX ini juga bisa digunakan dalam mode gratis juga berbayar. Pun juga memudahkan Anda untuk mengcustom tema dan tampilan website dengan mode drop dan drag sehingga hal ini akan sangat memudahkan untuk para pemula.

Selain itu, WIX juga memiliki plugin pendukung juga fitur SEO untuk membantu pengguna dalam mengembangkan websitenya.

Jika Anda ingin membangun website yang mudah dan tampilan yang menarik dengan cepat, bisa menggunakan WIX ini untuk dapatkan kemudahan dan kesederhanaanya. Dengan waktu singkat website yang menarik dan profesional bisa didapatkan.

pembuatan website dengan WIX

Figure 4 Pembuatan Website Dengan WIX

Namun hal yang perlu diperhatikan adalah Anda bisa dengan mudah menggunakan WIX dalam mode gratis. Namun tidak bisa menghilangkan iklan di dalamnya.  

4. Joomla

CMS yang penggunaanya mirip dengan Wordpress dimana Anda perlu self hosting adalah Joomla. Berbeda dengan Wix dan Shopify yang langsung bisa digunakan tanpa perlu melakukan penginstalan di hosting, Joomla ini perlu hosting untuk menggunakanya.

Pun Anda juga perlu menginstall baru bisa digunakan. Ini adalah CMS yang sudah lama ada dan sudah banyak dikenal oleh public, bahkan Wordpress dan Joomla juga terus bersaing.

Joomla juga memiliki dashboard admin dan pengeditan blog yang mudah dilakukan seperti halnya Wordpress, hanya saja Joomla masih memiliki jumlah pengguna terbatas sehingga untuk mempelajarinya kehadiran literaturnya juga terbatas.

Itulah beberapa CMS untuk membangun dan mengembangkan website yang bisa digunakan tanpa perlu kemampuan teknis dan coding.

Cocok digunakan untuk pemula maupun kalangan awam yang tidak paham teknis sehingga bisa dengan mudah memiliki website tanpa repot. Pembuatanya mudah dan simpel.

 

Kemudahan Membangun Website dengan CMS

Ada banyak kelebihan dan kemudahan yang didapatkan dari pembuatan website menggunakan CMS daripada membuat website manual yang membutuhkan kemampuan teknis dan coding yang rumit. Beberapa kemudahan yang didapatkan adalah

1. Pembuatan Lebih Mudah

Buat website lebih mudah tanpa perlu memahami teknis website, seperti coding untuk membentuk website maupun fitur yang ada di dalamnya.

Sebab di CMS sudah ada fitur yang mendukung pembuatan website sehingga segala sesuatunya sudah siap. Seperti tema, halaman tambahan, plugin dan lain sebagainya, pengguna hanya tinggal menggunakan fitur yang sudah disiapkan.

Dengan begitu pembuatan website jauh lebih mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama dalam pembuatannya. Dengan penggunaan CMS seperti ini, Anda lebih menghemat waktu dan jauh lebih efisien.

2. Didukung Komunitas dan Dukungan Resmi

Penggunaan CMS banyak didukung oleh komunitas pengguna CMS tersebut, misalnya pada penggunaan Wordpress dimana Anda bisa bergabung dengan komunitas Wordpress dan mendapatkan informasi yang ada di dalamnya dengan mudah.

Untuk mempelajari banyak hal juga tidak sulit sebab umumnya komunitas membagikan tutorial atau panduan yang berguna untuk menbantu satu sama lain.

3. Simpel dan Murah

Selain itu hal yang paling utama dalam pembuatan website menggunakan CMS adalah karena ia memberikan banyak hal yang menarik dengan cara yang mudah. Pun untuk menggunakannya Anda hanya perlu berlangganan dengan biaya yang relative terjangkau daripada membuat website manual yang membutuhkan waktu lebih lama dan mahal.

Dari kelebihan ini bisa dimanfaatkan untuk membuat website Anda dengan  cara yang mudah, cepat dan hemat. Bukan hanya website personal melainkan dengan website toko online dan lain sebagainya.

 

Bangun Website Dan Gunakan Hosting Terbaik Dari Jagoweb

Untuk membuat website terbaik seperti di Wordpress, Anda perlu menggunakan layanan hosting untuk menjalankan website.

Anda bisa menggunakan layanan hosting dari Jagoweb dengan harga yang terjangkau dan tersedia banyak paket yang bisa dipilih. Mulai dari hosting Cpanel sampai dengan hosting DirectAdmin dan lainnya.

Nah jika malas untuk mengelola dan membuat website secara pribadi, Anda bisa menggunakan add on pembuatan website dari Jagoweb. Pilih hosting yang Anda inginkan dan buat website yang murah menggunakan add on pembuatan website Jagoweb, dengan harga 300ribuan.

Bangun website Anda sekarang!

 

Kesimpulan

Sekarang  ini Anda bisa membangun website terbaik dengan harga terjangkau menggunakan layanan CMS yang ada. Misalnya dari Wordpress sampai dengan Joomla dan lain sebagainya. Salah satu CMS yang paling banyak digunakan adalah Wordpress dengan kemudahan dan kenyamanan yang diberikan.

Untuk menggunakan CMS ini Anda bisa menggunakan layanan hosting terbaik atau bisa juga dengan layanan berbayar yang bisa berlangganan setiap waktu tertentu.

Nah itulah penjelasan mengenai membuat website tanpa coding untuk Anda. Semoga bermanfaat !