Cara Backup & Restore di cPanel – Backup adalah cloning data website yang bisa kita download. Membackup data adalah hal cukup penting untuk menhindari kemungkinan terburuk dari website kita, dengan membackup data website kita mempunyai data cadangan website yang kita backup. Dengan backup juga kita dapat memindahkan data website ke layanan hosting lain. Untuk memindahkan data juga perlu restore, restore adalah mengembalikan data ke tempat semula. Untuk mengetahiu cara backup maupun restore di cPanel bisa silahkan anda simak tutorialnya berikut:
Cara Backup
- Langkah pertama, silahkan anda login ke cPanel hosting anda.
- Klik fitur Backup Wizard pada cPanel.
- Klik “Backup” untuk Backup data.
- Selanjutnya Silahkan anda pilih Metode Backupnya.
- “Full Backup” adalah membackup keseluruhan data website
- “Partial Backup” adalah membackup bagian data website, terdid menjadi 3 yaitu:
- “Home directory”, yaitu membackup seluruh data website yang ada pada /home
- “MySQL Databases”, yaitu hanya membackup Database website saja
- “Email forwarding & Filter”, yaitu hanya membackup email forwarding saja
- Setelah anda pilih metode backupnya, selanjutnya adalah klik download data backupnya dan tunggu hinda selesai didownload.
Cara Restore
- Login ke cPanel anda.
- Klik fitur Backup Wizard pada cPanel.
- Klik “Restore” untuk Restore data.
- Pilih tipe Restore nya
- “Home directory”, untuk merestore data ke direktori /home
- “MySQL Database”, untuk merestore database
- “Email Forwarding”, untuk restore email forwarding
- “Email Filters”, untuk restore email filter
- Setelah kita klik tipe restore kita upload datanya.
- tunggu hingga proses upload selesai
Leave A Comment?
You must be logged in to post a comment.