Apa yang disiapkan untuk Membuat Website? - Di zaman serba digital ini banyak orang yang mengubah dunianya menjadi ke dunia digital, sesuatu hal yang dulunya tidak mungkin dilakukan sekarang ini cukup mudah dan menjangkau siapa saja. Semua bidang dituntut untuk mengikuti perkembangan zaman serba digital ini mulai dari bidang pemerintahan, pendidikan, kesehatan, sampai perekonomian. Perpindahan metode dari konvensional menjadi digital ini membutuhkan media salah satunya adalah website, oleh karena itu sekarang banyak orang yang membangun website untuk berbagai keperluan salah satunya untuk perkembangan instansi maupun bisnis. Untuk Anda yang juga ingin membangun website ada beberapa hal yang harus Anda siapkan. Apa sajakah persiapannya? berikut adalah ulasan persiapan membuat website untuk Anda
Persiapan mendasar dari membangun website adalah membuat tujuan dan target untuk apa website ini dibangun. Tujuan dibuatnya website akan menjadi alasan kenapa website tersebut di kelola, jika Anda serius dengan tujuan Anda maka website membuat website akan lebih mudah karena sudah terstruktur dengan baik sesuai dengan keinginan Anda. Setelah menentukan tujuan pembuatan website Anda harus menentukan konsep website, dengan sudah menentukan konsep Anda bisa mengsi website dengan jelas berdasarkan kebutuhan. Misalnya website online shop berarti harus ada fitur live chat, jika hal ini sudah terkonsep pastinya Anda mudah dalam meng-custom website Anda.
Baca Artikel : 7 Alasan Kenapa Kamu Harus Memiliki Website Untuk Bisnis Kamu
Hal yang harus Anda persiapkan sebelum membangun website adalah membeli domain website. Domain ini nantinya ada dalam alamat website Anda. Contoh domain yang paling mudah misalnya jualtahu.com nah .com inilah yang menjadi domain website Anda. Beberapa contoh domain yang bisa Anda gunakan untuk membuat website adalah
Selain nama domain di atas masih ada banyak lagi nama domain lainya. Nama-nama domain tersebut tidak dibuat sembarangan karena ada ketentuannya, misalnya Anda ingin membuat website untuk pendidikan maka Anda bisa menggunakan nama lembaga dan diakhiri dengan .edu misalnya universitasmerdeka.edu atau jika ingin membuat website komersial bisa menggunakan .com misalnya untuk bisnis Anda bisa menggunakan nama tokokayu.com. Domain-domain ini bisa Anda gunakan dengan cara membeli domain terlebih dahulu. Kenapa harus beli? Apa tidak ada yang gratis? Tentu saja ada yang gratis namun dengan menggunakan yang gratis Anda tidak bisa mengcustom nama yang Anda inginkan karena nama Anda sudah disediakan sehingga tidak bisa memilih nama yang unik. Untuk mendapatkan domain murah anda bisa mengujungi Jagoweb.com sebagai penyedia layanan domain murah untuk website anda. Selain itu fitur yang Anda dapatkanpun berbeda, dengan membeli domain Anda bisa memilih berbagai macam tema dan fitur yang aktif dimana hal ini tidak ada dalam domain gratis. Selain itu menggunakan menggunakan nama domain membuat webite Anda lebih berkualitas dan profesional, bayangkan jika Anda membangun website perusahaan dengan website gratis pasti terlihat tidak elit dan terpercaya. Oleh karena itu lebih baik beli dengan kualitas yang bagus dan jelas fitur-fiturnya. Baca Juga Artikel : Tips Sederhana Menentukan Nama Domain Untuk Website Anda
Jika Anda ingin mengembangkan website bisa menggunakan jasa hosting dimana hosting memiliki fungsi untuk menyimpan berbagai media dalam website Anda seperti foto, video, dan lain sebagainya sehingga gambar dan semua media akan muncul ketika ada pencarian atau ketika website disebut. Menggunakan jasa hosting in memberikan keutungan dimana website bisa diakses dengan baik dan cepat karena menggunakan hosting waktu yang digunakan untuk me-load gambar lebih cepat sehingga jika ada pengunjung website tidak lemot, jika website bergerak lambat tentunya pengunjungpun akan meninggalkan website Anda lebih cepat pula. Untuk menghindari hal tersebut Anda bisa menggunakan jasa hosting agar website Anda terjaga, tetap stabil dan mudah diakses pengguna.
Anda bisa menyerahkan urusan domain dan hosting ke layanan hosting jagoweb.com ada banyak pilihan domain yang bisa Anda pilih untuk website Anda. Layanan hosting di jagoweb.com juga cukup banyak jenis paketnya, segera cek di www.jagoweb.com untuk mendapatkan paket yang kamu Anda inginkan. Jagoweb.com juga banyak melakukan promo jadi jangan sampai ketinggalan, dapatkan informasi promo hanya di website jagoweb.com. Jika Anda kesusahan dalam membuat website langsung serahkan saja ke jagoweb.com karena ada layanan membuat website untuk kamu, jadi website langsung siap pakai.
Setelah membuat domain, Anda harus menentukan aplikasi apa yang Anda gunakan untuk mengelola website, beberapa rekomendasi website yang cukup mudah dikelola adalah wordpress karena dengan aplikasi ini Anda tidak perlu paham bahasa pemorgaman karena aplikasi ini friendly use untuk orang awam. Jadi Anda bisa menggunakan aplikasi ini untuk mengelola website. Namun jika Anda paham mengenai bahasa pemrograman bisa menggunakan aplikasi yang lainya.
Hal yang harus Anda ketahui membuat website memerlukan dana untuk perawatan maupun membuatan, tentunya uang yang Anda keluarkan memiliki hasil yang setimpal pula karena website adalah media pengembangan pastinya Anda dan perusahaan atau bisnis akan memeroleh feedback yang postif jika bisa mengelolannya dengan baik.
Setelah membuat website hal yang harus Anda lakukan adalah mengelola website tersebut, website jenis apapun perlu pengelolaan agar memberikan keuntungan. Pengelolaan ini memerlukan strategi yang tepat agar bisa mengisi website tersebut. Beberapa yang harus dipikirkan untuk mengelola website adalah konten yang harus diisi dan design. Apa saja sih bentuk pengelolaan website??
1. Membuat Konten
Semua website memerlukan konten, karena ini adalah alasan kenapa orang mengunjungi website Anda tanpa konten website Anda hanyalah ruangan kosong dan tidak memiliki daya tarik. Oleh karena itu untuk menarik perhatian banyak orang, isilah website Anda dengan konten. Pembuatan kontenpun tidak boleh sembarangan karena harus menyesuaikan bidang website Anda, misalnya website Anda bergerak di bidang teknologi maka isilah konten yang berbau teknologi berupa artikel maupun foto dan video teknologi. Orang yang sering membaca konten Anda pastinya akan hafal tentang perusahaan Anda.
2. Update Konten
Konten yang sudah di buat tentunya harus dipublish secara berkala, website yang sering meng-update konten di websitenya terlihat lebih aktif dan profesional daripada website yang meng-update kontennya di waktu tertentu saja. Anda bisa meng-update konten tiap dua kali seminggu atau setiap hari. Semakin banyak konten yang Anda publish akan semakin banyak informasi yang di dapatkan pengguna internet.
3. Konten yang Berkualitas
Membuat konten tidak hanya membuat konten saja, karena harus memerhartikan kualitas konten. Konten berkualitas dilihat dari topiknya, sumbernya dan lolos dari plagiarisme. Konten yang bagus akan memikat kepercayaan orang untuk terus membuka website Anda. Website sangat diperlukan untuk perkembangan bisnis maupun bidang lain agar bisnis atau bidang tersebut bisa dikenal dan diketahui banyak orang dengan begitu website yang Anda bangun memberikan manfaat untuk perusahaan. Kelola website dengan baik agar memberik hasil yang maksimal untuk Anda. Baca Juga Artikel Tentang : Tips Membuat Konten yang Menarik Berkualitas