Hosting Tercepat Saat Ini - Hosting adalah salah satu hal yang harus dipikirkan dalam proses pembuatan maupun pengelolaan website. Ini merupakan satu komponen penting agar website tetap berjalan dengan performa yang maksimal. Hal yang perlu di lakukan sebelum menggunakan hosting adalah memilih layanan hosting yang berkualitas, beberapa panduan memilih jasa hosting bisa Anda baca di artikel Tips Memilih Layanan Hosting Termurah se Indonesia ini.
Salah satu kriteria untuk menilai kualitas layanan hosting adalah kecepatanya. Namun banyak orang yang masih bingung apa saja faktor yang memengaruhi kecepatan hosting itu sendiri.
Umumnya dalam layanan hosting, spesifikasi paket akan diperlihatkan dengan jelas, sehingga Anda sebagai calon pengguna harus bisa membedakan komponen apa saja yang memengaruhi kecepatan hosting website Anda.
Apasih sebenarnya faktor yang memengaruhi performa hosting tercepat saat ini? Apakah biaya yang dikeluarkan pasti memengaruhi kecepatan hosting? Mari kita bahas di artikel hari ini.
Faktor yang Memengaruhi Performa Hosting Tercepat Saat Ini untuk Website Anda
Berikut adalah beberapa faktor yang memengaruhi kecepatan hosting website Anda, faktor ini harus diperhatikan dalam pemilihan paket hosting agar performa website bisa berjalan dengan baik.
Lokasi server adalah salah satu hal yang cukup memengaruhi kecepatan hosting website. Hal ini bisa terjadi karena semakin dekat IP server yang diakses maka loading speed website semakin cepat pula.
Percontohan sederhana yang membantu Anda memahami pengaruh lokasi server adalah akses ketika Anda mengakses website Indonesia, loading page nya akan berlangsung lebih cepat daripada ketika Anda mengakses website dengan lokasi server di luar negeri, misalnya USA atau lainya.
Server yang berada pada negara yang sama, berarti memiliki IP server lebih dekat dibanding dengan server yang ada di luar negeri. Semakin dekat menjangkau IP Server maka akses ke website tersebut juga lebih cepat.
Namun terkadang, layanan hosting di suatu negara belum tentu servernya ada di negara tersebut. Misalnya layanan hosting di Indonesia, bisa jadi server yang digunakan berada di Singapura atau Malaysia. Sebelum menggunakan layanan hosting, pastikan lokasi server berada pada negara yang sama untuk meminimalkan loading lambat pada website.
Hal yang perlu diperhatikan dalam pemilihan lokasi server adalah, pilihlah server website yang berada di daerah yang sama dengan target website Anda.
Layanan hosting yang memiliki lokasi server di Indonesia adalah Jagoweb. Menggunakan hosting indo/IIX yang berada di Surabaya dan Jakarta, membantu jalankan performa website di area Indonesia secara maksimal.
Namun jika lokasi Anda di Indonesia namun target pengunjung website ada di luar negeri, misalnya wilayah USA, maka disarankan menggunakan hosting dengan server di luar negeri atau hosting USA, begitu juga sebaliknya sehingga pengunjung website akan dimudahkan dengan loading website yang lebih cepat.
Jangan salah pilih ya! Cari tahu informasi tentang lokasi server hosting di pusat layanan hosting tersebut.
Bandwidth, dalam informasi paket hosting biasanya akan dituliskan berapa kapasitas bandwidth dalam paket tersebut.
Bandwidth adalah salah satu komponen yang berkaitan dengan pertukaran data/informasi. Satuan yang digunakan untuk mengetahui kecepatan transfer data bandwidth adalah mbps (Megabyte per Second). Bandwidth hosting adalah kapasitas maksimal yang digunakan untuk pertukaran data (penerimaan dan pengiriman data) dalam sebuah website.
Dalam pemilihan layanan hosting, umumnya bandwidth ini digunakan sebagai salah satu pertimbangan, karena semakin besar jumlah bandwidth yang diberikan maka kecepatan website juga semakin cepat.
Semakin besar bandwidth maka pertukaran informasi atau data juga semakin cepat, semakin kecil bandwidth yang diberikan maka proses pertukaran informasi juga semakin melambat sehingga mengurangi kelancaran akses website.
Namun bandwidth antara shared hosting dan VPS hosting, akan berbeda peraturannya. Dimana dalam shared hosting umunya tidak diberi batasan bandwidth sedangkan jika pada VPS Hosting, jumlah bandwidth ini akan terlihat jelas jumlah bandwidth yang Anda dapatkan. Salah satu contohnya adalah paket hosting murah dalam Jagoweb, pelanggan akan mendapatkan bandwidth unlimited.
Sedangkan jika menggunakan paket vps, jumlah bandwidth sudah diatur kapasitasnya. Seperti paket VPS dengan bandwidth 1 TB (sama dengan 1000 GB) maka kapasitas pertukaran data/informasi pada website dalam satu bulan maksimal 1000 GB jika petukaran data lebih dari kapasitas ini, tentu saja website jadi lebih lambat.
Semakin besar bandwidth semakin cepat pula akses website Anda. Jangan lupa dalam pemilihan paket hosting, sesuaikan dengan kebutuhan hosting.
Random Access Memory adalah faktor selanjutnya yang memengaruhi kecepatan hosting. Dalam pemilihan paket hosting, jangan lupakan jumlah RAM.
Sederhananya, RAM adalah media yang digunakan untuk penyimpanan data. Namun RAM sendiri memiliki kegunaan yang luas, bisa digunakan dalam hosting, PC, Laptop sampai handphone.
Bagaimana dengan RAM Hosting?
RAM hosting juga memiliki fungsi yang sama, namun tidak memiliki bentuk fisik seperti RAM pada umumnya. Ini juga satu hal yang memengaruhi kecepatan akses sebuah website. Semakin besar RAM hosting yang Anda pilih, maka performa website juga lebih cepat.
RAM pada layanan hosting website, bekerja sebagai ruang yang digunakan untuk akses website tersebut. Ketika website dikunjungi banyak orang, pastinya ruang yang digunakan untuk menampung pengunjung juga semakin banyak, oleh karena itu membutuhkan RAM yang besar agar website berjalan lancar walau kunjungan sedang tinggi.
Ketika RAM yang digunakan terbatas dengan kunjungan yang tinggi, tentunya akan mengurangi kecepatan sebuah website.
Tentukan RAM yang sesuai dengan kebutuhan website Anda, agar pengunjung bisa berkunjung dengan nyaman dan mudah.
Layanan hosting juga memiliki CPU (Core Processing Unit), seperti dalam komputer, CPU ini berfungsi untuk menjalankan intruksi yang kita berikan.
Umunya pada perangkat komputer, ketika kita ingin mengetik, membuka folder, menyimpan file, semuanya akan diurus oleh prosesor ini, dia adalah otaknya agar perangkat tetap berjalan.
Bagaimana dengan Processing pada layanan hosting?
CPU pada layanan hosting bekerja dengan menjalankan apa yang diintruksikan dalam website. Semakin besar kemampuan CPU yang diberikan, maka tindakan yang dilakukan untuk menjalankan website juga lebih cepat.
Semakin kecil processing unit yang diberikan, perintah akan berjalan lambat. Untuk itu kemampuan CPU untuk layanan hosting harus diperhatikan dengan baik.
Untuk faktor yang ini, pastinya sudah cukup familiar ya. Disk space atau kapasitas penyimpanan, satu media yang digunakan untuk menyimpan database, tema, gambar, video dan file lainya dalam website.
Umumnya paket hosting akan memberikan disk space dengan jumlah yang ditentukan, mulai dari 2GB sampai unlimited. Jika data website yang disimpan sudah cukup penuh atau overload pastinya membuat kemampuan website dalam penampilkan data tersebut juga semakin melambat.
Baca Artikel : Kenali Jenis-Jenis Layanan Hosting Terbaik di Indonesia untuk Website Anda
Dalam layanan hosting, semakin besar kapasitas disk yang diberikan maka harganya juga akan semakin mahal.
Umumnya beberapa hal yang bisa Anda lakukan jika disk hosting website penuh adalah melakukan penghapusan data yang sudah dibutuhkan atau melakukan upgrade paket layanan hosting.
Apakah Harga Memengaruhi Performa Hosting?
Dalam layanan hosting, umumnya harga akan memberikan kualitas yang diberikan. Semakin bagus kualitasnya, harganya juga semakin besar. Pun semakin besar kapasitas yang diberikan, harganya juga semakin tinggi.
Yang penting adalah gunakan hosting sesuai dengan kebutuhan website Anda, sehingga budget yang harus dikeluarkan sama dengan kebutuhannya. Jadi penggunaan hosting website semakin efisien.
Dari poin di atas, bisa dilihat beberapa faktor yang memengaruhi kecepatan website hosting , yaitu dari pemilihan
Dari kelima ini, bisa memengaruhi kecepatan hosting sebuah website. Oleh karena itu dalam pemilihan hosting, ketahui kebutuhan website, jangan sampai salah pilih paket hosting namun tidak sesuai dengan kondisi website.
Maksimalkan performa website Anda dengan layanan hosting Jagoweb, dengan teknologi server yang andal membantu website Anda selalu ON 24 jam tanpa gangguan. Pilih paket hosting yang Anda butuhkan sekarang juga!
Pilih paket website murah di Jagoweb dan rasakan peformanya di website Anda
Pilih sekarang