Yang menjadi permasalahan pemilik domain secara umum adalah, bagaimana jika domain tidak diperpanjang? Apa akibat untuk website?

Banyak orang menanyakan hal yang sama secara berulang, untuk itu mari kita pelajari di artikel hari ini. Sebelumnya, kami akan menjelaskan waktu yang tepat untuk melakukan perpanjangan domain.

 

Kapan Harus Perpanjang Domain

Umumnya domain memiliki masa aktif minimal satu tahun, sehingga jika tahun ini membeli domain maka di tahun berikutnya Anda harus melakukan perpanjangan domain.

Tentu saja masa aktif domain berlaku 365 hari, selepas dari waktu ini, Anda perlu segera melakukan perpanjangan. Umumnya, sistem akan memberikan notifikasi untuk melakukan perpanjangan domain untuk Anda sehingga jika sudah mendapatkan notifikasi ini, Anda bisa bersiap melakukan perpanjangan.

Pun waktu perpanjangan domain juga memengaruhi harga, semakin cepat memperpanjang masa aktif domain maka harga yang untuk perpanjangan biasanya akan normal. Namun jika perpanjangan di masa tenggang atau melebihi batas waktu yang diberikan, harga akan lebih tinggi dari sebelumnya.

Masa aktif dan periode domain akan kami jelaskan di uraian selanjutnya.

 

Apa Akibat Jika Telat Perpanjang Domain Website?

Beberapa akibat yang muncul jika Anda telat melakukan perpanjangan domain,

1. Domain Akan Dihapus

ini adalah salah satu akibat yang cukup fatal jika Anda tidak melakukan perpanjangan domain website. Ketika Anda mendaftarkan nama domain, maka akan terdaftar dalam ICANN (Internet Corporation for Assigned Name and Number), jika tidak melakukan perpanjangan maka daftar domain Anda akan otomatis dihapus dalam daftar domain ICANN.

Proses penghapusan domain oleh ICANN belangsung lima hari, sehingga setelah waktu ini domain terbuka untuk umum. Jika domain atas kepemilikan website Anda sudah terhapus maka tidak bisa digunakan untuk website Anda lagi. Namun nama domain bisa digunakan oleh pengguna lain, dengan kata lain, status domain tersebut terbuka atau available untuk umum.

Anda akan kehilangan nama domain tersebut jika tidak segera melakukan perpanjangan. Padahal nama domain cukup memengaruhi popularitas website lho, jangan sampai Anda telat melakukan perpanjangan domain ya agar tetap bisa digunakan terus.

Solusi jika domain terhapus adalah segera melakukan pembelian domain untuk nama yang sama, namun harus bergerak cepat karena nama domain bisa diperebutkan orang lain. Anda bisa membeli domain dengan harga domain murah  di Jagoweb.

2. Website Tersuspend

Akibat telat perpanjang domain website yang lebih ringan dari pada sebelumnya adalah website akan tersuspend dalam waktu sementara. 

Ketika website tersuspend biasanya domain akan masuk dalam periode expired time yang ditandai dengan website tidak bisa diakses selama waktu yang ditentukan.

Pada waktu ini, Anda masih bisa melakukan perpanjangan, namun jika masih dalam jangka waktu tertentu harga perpanjangan masih normal sedangkan jika perpanjangan dilakukan melebihi batas waktu yang ditentukan maka biaya perpanjangan akan berkali lipat lebih mahal daripada harga normal.

Ketika website tersuspend, baik pengunjung maupun pengelola tidak akan bisa mengakses website tersebut sehingga aktifitas website akan lumpuh yang pastinya ini akan menimbulkan permasalah baru lagi.  Tampilan dari luar untuk website yang terkena suspend karena telat melakukan perpanjangan domain, website utama tidak akan muncul namun gantinya tampilan parkir iklan.

3. Kena Harga Lebih Mahal

Penjelasan poin ini ada kaitanya dengan poin nomor 2, dimana jika Akibat telat perpanjang domain website akan terkena biaya yang lebih mahal bahkan 10 kali lipat dari biasanya.

Hal ini terjadi karena pengguna sudah diberikan waktu perpanjangan 30 hari sebelumnya untuk memperpanjang dengan harga normal. Jika sudah melebihi waktu yang diberikan maka perpanjangan bisa dilakukan dengan harga 10 kali lipat lebih mahal.

Jika pada waktu  ini pengguna tidak melakukan perpanjangan akan masuk fase proses penghapusan domain. Untuk itu sebelum mengalami fase ini, akan lebih baik jika perpanjangan segera dilakukan tepat waktu, biasanya sistem juga akan memberikan peringatan untuk melakukan perpanjangan.

4. Reputasi Website Menurun

Ketika Anda sudah memiliki kepopuleran di internet untuk website Anda, maka jangan pertaruhkan hal tersebut dengan telat perpanjang nama domain.

Reputasi website yang baik, tentunya memberikan banyak peluang terutama untuk berbisnis. Jangan sampai konsumen Anda bingung karena website bisnis Anda tidak bisa diakses untuk waktu yang lama karena pemiliknya telat memperpanjang domain website.

Apalagi jika domain sudah terhapus atau terganti dengan website orang lain, hal inilah yang akan membuat konsumen bingung dan meninggalkan produk Anda. Jika membuat website domain dengan nama yang baru, memiliki banyak resiko karena harus membangun ulang tatanan website dari awal lagi.

5. Rangking Website Terjun Bebas

Selanjutnya setelah kehilangan peluang untuk bisnis Anda di website perusahaan maupun website toko online, Akibat telat perpanjang domain juga memengaruhi rangking website Anda.

Website yang tersuspend, tidak akan memiliki pergerakan aktifitas pun traffic pengunjung pastinya juga terus menurun. Sedangkan website kompetitor terus melakukan optimasi untuk menempati rangking tertatas, hal inilah yang akhirnya membuat rangking website Anda akan turun secara drastis.

Baca Artikel : Langkah Awal Setelah Membeli Domain Dan Hosting

Meningkatkan peringkat website bukan hal yang mudah apalagi waktu yang digunakan, maka jangan sampai terlambat memperpanjang domain, karena sangat berpengaruh terhadap posisi website di SERP. Jika website terus bertahan pada rangking yang baik, tentunya peluang di website bisa terus pertahankan.

6. Tidak Bisa Akses Email Domain

Ketika Anda mendafarkan domain untuk website, ada fasilitas email domain yang bisa digunakan untuk menunjang kegiatan website.

Ketika domain Anda sudah masuk dalam masa tenggang dan tidak segera dilakukan perpanjangan, email domain juga tidak akan bisa digunakan lagi.  Email domain nonaktif dengan tanda, tidak bisa digunakan untuk mengirim pesan dan menerima pesan.  Untuk website bisnis yang ditunjang dengan email ini, pastinya akan sangat sekali jika email sampai tidak bisa diakses karena Anda bisa menjangkau konsumen dari email ini.

 

Fase Masa Aktif Domain

Domain untuk website pastinya tidak akan langsung terhapus begitu saja, ada beberapa kesempatan yang diberikan untuk pengguna. Beberapa fase dalam masa aktif domain adalah sebagai berikut :

fase masa aktif domain

1. Domain Aktif

Domain aktif minimal memiliki masa aktif 1 tahun / 365 hari atau sesuai dengan jenis domain yang digunakan. Pada periode ini pengguna bisa menggunakan domain website secara bebas.

2. Auto Renewal Periode

Ini adalah fase dimana domain perlu dilakukan perpanjangan karena sudah melebihi batas masa aktif domain. Kondisi domain memasuki masa Expired. Lamanya periode ini adalah 40 hari dari waktu berakhir domain.

Pada masa ini, domain masih bisa dilakukan perpanjangan dengan harga normal. Anda bisa segera melakukan perpanjangan di fase ini sebelum terkena fase berikutnya.

3. Redemtion Period

Setelah melewati waktu Renewal Period, fase berikutnya adalah Redemtion Period. Fase ini ditandai dengan status domain yang sudah tersuspend.

Baca Juga : Tips-Tips Memilih Domain Murah Dan Berkualitas

Lamanya fase ini berlangsung 30  hari semenjak waktu Renewal Period berakhir. Perpanjangan domain pada waktu ini masih bisa dilakukan namun harga untuk perpanjang domain bisa mencapai 10 kali lipat lebih tinggi daripada harga normal.

Status domain adalah tersuspend sehingga hanya bisa digunakan jika sudah diperpanjang, website dan email pada fase ini juga tidak tidak bisa diakses.

4. Pending Delete

Ini adalah fase terakhir domain jika tidak dilanjutkan untuk perpanjang. Waktu pending delete berlangsung hanya 5 hari setelah itu status domain bisa digunakan untuk umum.

Ketika domain sudah melewati pending delete ini, maka domain tidak akan mungkin untuk di restore atau diperpanjang kembali.

Pending delete akan dilakukan setelah 40 hari fase renewal + 30 hari fase redemtion + 5 hari fase pending delete.

 

Kesimpulan

Domain website memerlukan perpanjangan secara berkala sesuai dengan masa aktifnya, perpanjangan ini perlu dilakukan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti website tersuspend, kehilangan nama domain dan lain sebagainya.

Untuk itu perpanjangan perlu dilakukan secara teratur dan tepat waktu. Jika Anda ingin membeli domain, pastinya beli domain yang tepat dan dari layanan yang berkualitas. Seperti di Jagoweb, layanan domain dan hosting dengan harga domain murah, tentunya juga terpercaya. Untuk memudahkan Anda ikuti : Tutorial Order Domain di Jagoweb 

Jika Anda menggunakan jasa pembuatan website, umumnya waktu perpanjangan website akan mendapatkan pemberitahuan tentang waktu perpanjangan domain. Jadi Anda tidak akan melewatkan waktu perpanjangan domain.